Di Tengah Pandemi, Kantor Bahasa Provinsi Sultra Tetap Gaungkan Tri Gatra Bangun Bahasa

767
Kepala Kantor Bahasa Provinsi Sultra, Dr. Herawati, M.A. Foto: Herlis.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Salah satu intansi pemerintahan yang ikut mengambil peran dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 adalah Kantor Bahasa Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Meski pandemi Covid-19 sedang melanda, Kantor Bahasa Provinsi Sultra tetap eksis menggelar kegiatan, baik secara daring maupun tatap muka langsung. Tercatat, pada 28 Oktober 2020 silam, mereka melakukan kegiatan lokakarya penulisan cerita anak secara virtual. Salah satu tujuannya agar semua orang tetap melakukan dan mengaktualisasikan makna Tri Gatra Bangun Bahasa, Bangun Citra Bangsa.

“Utamakan Bahasa Indonesia, lestarikan bahasa daerah dan kuasai bahasa asing,” ujar Kepala Kantor Bahasa Provinsi Sultra, Dr. Herawati, M.A di hadapan awak Lenterasultra.com.

PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Kegiatan lainnya yakni pada Sabtu (30/10/2020). Kantor Bahasa Provinsi Sultra menggelar kegiatan bertema Bulan Bahasa dan Sastra 2020. Meski dilakukan secara langsung, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 ketat.

Nampak, peserta yang hadir tidak diizinkan masuk tanpa mengenakan masker. Panitia yang berjaga melakukan pengukuran suhu tubuh, pembatasan peserta dan pengaturan jarak tempat duduk antara satu dengan yang lainnya.

“Dalam situasi pandemi Covid-19 ini, kita tetap mengutamakan protokol kesehatan. Ketika beraktifitas sesering mungkin mencuci tangan dengan air yang mengalir, menjaga jarak dan yang utama tetap memakai masker,” tutupnya. (Ads/Herlis Omputo Sangia)

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibubapakpakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU