Tidak Bisa Berenang, Seorang ABK Meninggal di Teluk Kendari
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Warga sekitar Teluk Kendari, digegerkan dengan penemuan mayat, Rabu (10/4/2019). Mayat ditemukan dalam kondisi mengapung di samping Dermaga Polisi Militer (POM) Angkatan Laut, Kelurahan Benu-benua, Kecamatan Kendari Barat.
Kapolsek KP3 Kendari, AKP Reda Irfanda menuturkan, identitas mayat yang ditemukan diketahui bernama Amir alias Pace, warga Benu-Benua. Diduga korban tidak bisa berenang, sehingga meninggal karena tenggelam.
“Informasi yang kami dapat dari pemilik kapal, jika korban ini tidak bisa berenang, tapi kita masih dalami lagi apakah korban ini terpeleset atau bagaimana,” katanya.
Pihaknya juga masih mencari tahu saksi-saksi di lapangan untuk diambil keterangannya. Mayat dari korban pun langsung dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan visum, dari hasil visum tidak didapatkan adanya tanda-tanda kekerasan pada jasad korban.
“Sudah koordinasi dengan dokter forensik, tidak ada tanda-tanda kekerasan, sehingga disimpulkan bahwa korban memang meninggal karena tenggelam,” tuutpnya.
Reporter: Fiyy
Editor: Wuu