DPRD Konsel Bakal Bagikan Delapan Daging Hewan Kurban

361
Agianto

Konsel, Lenterasultra.Com-Idul Adha atau Lebaran Haji, umat muslim di seluruh dunia mengenalnya dengan hari raya kurban. Dalam kesempatan ini, setiap umat muslim yang mampu menjadikannya sebagai ladang amal ibadah sehingga berlumba-lumba untuk melakukan kurban. Entah itu ditunaikan secara individu ataupun secara kelompok atau organisasi. Seperti yang dilakukan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Selatan (Konsel), pasalnya pada Idul Adha 1439 H tahun 2018 ini, sudah menyiapkan 8 (delapan) ekor sapi untuk dikurbankan.

Salah seorang anggota DPRD Konsel sekaligus Ketua Panitia Kurban, Agianto menjelaskan, bahwasannya kedelapan hewan kurban tersebut rencananya akan disembelih di tempat yang berbeda-beda. Detailnya, tiga ekor akan disembelih di kantor DPRD setempat.

PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Sementara itu, lima hewan kurban lainnya akan dipotong di tempat terpisah juga. Yaitu di Desa Lameuru-Mowila, satu ekor, di Desa Mowila satu ekor, di Kelurahan Punggaluku dua ekor dan di Desa Puuwulo satu ekor.

“Daging kurban ini nantinya akan disalurkan kepada masyarakat Konawe Selatan yang tidak mampu membeli daging,” beber Agianto.

Dia menambahkan, berkurban memang menjadi kebiasaan rutin DPRD Konsel setiap tahunnya. Untuk semua proses kurban sama dengan tahun-tahun sebelumnya. (Rizal)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU