KASN Restui Pj Bupati Bombana Gelar Job Fit
BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Rencana Penjabat (Pj) Bupati Bombana melaksanakan job fit terhadap sejumlah jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mendapat restu dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Lembaga pimpinan Prof. Agus Pramusinto itu bahkan telah menerbitkan rekomendasi rencana uji kompetensi di Pemerintah Kabupaten Bombana.
“Sudah ada rekomendasi dari KASN untuk job fit,” kata Man Arfa, Sekretaris Daerah (Sekda) Bombana, di ruang kerjanya, Rabu, 7 Desember 2022. Mantan Inspektur Inspektorat Kabupaten Bombana ini mengaku, warkat dari KASN kepada Bupati Bombana sudah diterima pihaknya sejak pertengahan November 2022 lalu.
Man Arfa belum bisa memastikan kapan akan dilaksanakan job fit terhadap sejumlah kepala OPD di Pemkab Bombana. Sebab, saat ini pihaknya sedang menunggu surat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). “Jadi untuk menggelar job fit, harus ada rekomendasi dari KASN dan persetujuan dari Kemendagri. Yang kita tunggu sekarang, sisa surat dari Kemendagri,” kata mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bombana ini.
Sebelumnya, Asisten KASN Pengawasan Bidang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi wilayah dua, Kukuh Heruyanto juga memberi lampu hijau terkait rencana Pj Bupati Bombana menggelar job fit. Sinyal ini terlihat dari pernyataan Kukuh kepada lenterasultra.com, pertengahan November lalu.
Mantan kepala bidang mutasi kantor wilayah VIII Badan Kepegawaian Negara ini bilang, tidak ada yang janggal apalagi melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku terkait rencana Pj Bupati Bombana untuk melakukan uji kompetensi bagi pejabat pimpinan tinggi di Pemkab Bombana. “Demikian juga panselnya, semua normatif,” tulis Kukuh melalui pesan singkat whatsAppnya kepada lenterasultra.com, Rabu, 16 November 2022 lalu.
Pj Bupati Bombana, Burhanuddin mengakui akan menggelar job fit kepada kepala OPD nya. Menurut Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Provinsi Sulawesi Tenggara ini, job fit dilakukan untuk mengetahui kapasitas pejabat-pejabat Pemkab Bombana yang saat ini sedang menduduki jabatan kepala dinas dan badan.
Burhanuddin bahkan tidak mengakui jika rencana job fit untuk merotasi pejabatnya. “Oh nggak, nggak, itu hanya kita mau tau kalau ada yang kurang-kurang kita berikan pembenahan dan perbaikan,” ucap Burhanuddin usai menerima sertifikat dan penghargaan dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia, atas keberhasilan Pemkab Bombana meraih opini wajar tanpa pegecualiaan (WTP) sembilan kali berturut-turut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI di Mal Pelayanan Publik Bombana, Kamis, 27 Oktober 2022 lalu. (ADV)