Tingkatkan Kemampuan SDM, Dinas Koperasi dan UMKM Sultra Gelar Pelatihan Perkoperasian
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Sultra menyelenggarakan kegiatan peningkatan pemahaman dan pengetahuan perkoperasian serta kapasitas dan kompetensi SDM Koperasi pada Kamis (28/20/2021). Sekretaris Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, La Isnain mengungkapkan, hal ini dilakukan mengingat masih rendahnya SDM koperasi di Sultra.
Ia menyebutkan, koperasi di Sultra masih dalam kondisi zona merah. Untuk itu ia akan memberikan pelatihan ini dengan mengundang seluruh koperasi yang ada di Sultra. Namun hal itu akan dilakukan secara bertahap.
Ia berharap, peserta peningkatan pemahaman dan pengetahuan perkoperasian serta kapasitas dan kompetensi SDM Koperasi ini bisa mendapatkan pengetahuan baru yang dapat diimplementasikan kedepannya.
“Kami berharap ada peningkatan pemahaman dan pengetahuan perkoperasian sehingga koperasi-koperasi bisa bertahan,” ujarnya.
Reporter: Abdi
Editor: Wulan