Indonesia Terpilih sebagai Anggota Reguler Governing Body dan Koordinator ASEAN di ILO
JAKARTA, LENTERASULTRA.COM – Indonesia berhasil terpilih sebagai Anggota Reguler Governing Body (GB) International Labour Organization (ILO) periode 2021-2024 pada rangkaian International Labour Conference (ILC) ke-109 yang digelar secara daring pada Senin (14/6/2021). Pada pemilihan tersebut, Indonesia memperoleh 210 dukungan dari 230 total voting, dan akan mewakili Kawasan Asia Pasifik bersama Arab Saudi, Australia dan Pakistan.
“Terpilihnya Indonesia sebagai Anggota Reguler GB-ILO merupakan bentuk pengakuan internasional atas komitmen Indonesia dalam memajukan keadilan sosial dan mempromosikan kerja layak yang merupakan mandat utama ILO,” demikian siaran pers Kemlu RI dikutip dari asiatoday.id.
Sebelumnya, Indonesia menduduki posisi sebagai Anggota Deputi GB-ILO untuk periode 2014-2017 yang kemudian berlanjut pada 2017-2020. Hal ini mencerminkan kepercayaan negara-negara anggota ILO kepada Indonesia untuk mengemban kembali amanat dalam pengambilan keputusan di ILO.