Kapal Feri Mewah Layani Rute Kasipute – Kabaena – Tondasi
BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Akses keluar masuk penumpang dan kendaraan dari Kasipute – Kabaena (Kabupaten Bombana) menuju Tondasi (Kabupaten Muna Barat) tidak lagi susah. Mulai awal April 2021 ini, sudah ada transportasi laut jenis kapal feri Roll on/roll off (Ro-Ro) yang akan beroperasi di lintasan tersebut.
Kapal feri yang akan menghubungkan tiga pulau tersebut adalah KMP Dharma Kencana 1. Kapal ini milik PT Dharma Lautan Utama. Armada kapal feri ini terbilang baru, mewah dan memiliki berbagai fasilitas yang masih original.
Untuk penumpang, disiapkan kelas ekonomi.
Tipenya berbagai macam. Ada ekonomi kursi duduk, tersedia lesehan hingga kursi sofa. Untuk menunjang kebutuhan pelanggan selama berlayar, di dalam kapal tersedia minimarket, kafe, mushola dan area terbuka untuk menikmati pemandangan dari atas kapal.
“Ada juga fasilitas VIP. Tapi ini hanya diperuntukan buat pejabat dan tamu-tamu penting dari daerah yang berlayar dengan Dharma Kencana,” kata Fauzi Adi Prianto, ST, Manajer Usaha Perintas PT Dharma Lautan Utama.
Fauzi menambahkan, KMP Dharma Kencana 1, bisa mengangkut 280 penumpang. Sedangkan untuk fasilitas geladak kendaraan dilantai bawah, bisa menampung 17 unit mobil besar maupun kecil. Sesuai rencana, Kapal feri roro ini akan tiba di Kasipute, Jumat 2 April 2021.
Setelah melempar sauh di pelabuhan feri Kasipute, KMP Dharma Kencana 1 tidak langsung beroperasi dilintasan Kasipute – Kabaena – Tondasi. Fauzi bilang, kapalnya lebih dulu melakukan uji coba sandar di pelabuhan Tanjung Pising (Kabaena) serta pelabuhan Tondasi (Kabaena Barat). “Kalau tidak ada halangan Rabu depan (7 April 2021) baru mulai melakukan pelayaran perdana,” katanya.
Bupati Bombana, Haji Tafdil menyambut baik kehadiran kapal roro Dharma Kencana 1. Katanya, keberadaan kapal penumpang dan kendaraan itu akan mempermudah akses keluar masuk menuju pulau Kabaena dan Muna Barat. “Kedepan kita mau buat pelabuhan di Lemo (Poleang), karena lokasi lebih dekat ke Pising (Tanjung Pising). Lokasinya sudah ditinjau oleh tim dari Dinas Perhubungan,” ucap Tafdil.
Kepala Dinas Perhubungan Bombana Ramsi Rafiu mengatakan, KMP Dharma Kencana 1 akan melayani rute Kasipute – Pising tiga kali dalam seminggu. Yakni Rabu, Sabtu dan Minggu pulang pergi. Sementara Kasipute – Tondasi sebanyak 3 kali seminggu dengan tambahan semalam nginap di Tondasi dalam rangka pengisian bahan bakar.
Penulis : Adhi