Pelaku Pembunuhan Babinsa Kodim 1413 Buton Tewas Ditembak

20,163
Jenazah Terduga pelaku pembunuhan anggota Babinsa Buton, Komang, saat dievakuasi personil polisi dari Polres Buton. Foto istimewa

KENDARI, LENTERASULTRA.COM-
Upaya pencarian pelaku pembunuhan Serda Baso Hadang, babinsa Kodim 1413 Buton membuahkan hasil. Terduga pelaku diidentifikasi bernama Komang Iyas alias Komang Pekel. Warga Kecamatan Bungi Kota Baubau ditangkap Selasa (19/4/2020) sekitar pukul 20.30 wita. Namun sekira satu jam usai dibekuk, Komang mencoba melarikan diri. Aparat keamanan kemudian melumpuhkannya dengan timah panas. Komang ditembak di bagian dada, hingga akhirnya dia meregang nyawa di jalan raya.

Komang diamankan anggota Polres Baubau di Kelurahan Ngkaring-Ngkaring, Kecamatan Bungi, Kota Baubau. Belum diketahui bagaimana kronologis sehingga terduga pelaku pembunuhan anggota TNI dari Kodim 1417 ini. Yang pasti sesuai press release yang diterima wartawan lenterasultra.com dari Kabid Humas Polda Sultra, menyebutkan, sekitar jam 21.00 wita atau 30 menit setelah ditangkap, dilakukan penyerahan tersangka kepada jajaran Opsnal Satuan Reskrim Polres Baubau (78) dan Jajaran Opsnal Satuan Intelkam Polres Baubau (65) di depan kantor Camat Bungi Kota Baubau untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Tiga puluh menit kemudian, tepatnya jam 21.30 Wita, polisi kemudian melakukan pengembangan dan pengambilan barang bukti di sekitar kantor Lurah Kantalai Kec. Bungi Kota Baubau. Saat digelar pengembangan, Komang mencoba melawan dan berusaha melarikan diri dengan cara melompat dari Mobil.

Aparat keamanan dari Polres Baubau pun sigap. Mereka kemudian pangsung memberikan tembakan peringatan. Namun hal itu termyata tidak diindahkan oleh tersangka. Polisi lalu melakukan tindakan tegas dengan melumpuhkan tersangka hingga meninggal dunia. Sekitar pukul 22.30 Wita, jenazah tersangka di evakuasi ke RS. Palagimata Kota Baubau guna dilakukan Visum.

Kepala Bidang hubungan masyarakat masyarakat  (Kabid Humas) Polda Sultra Ferry Walintukan membenarkan pengungkapan pelaku pembunuhan anggota TNI dari Kodim Buton tersebut. “Saat ditangkap, pelaku mencoba melarikan diri, hingga akhirnya dilumpuhkan,” kata Ferry.

Penulis : Ari

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU