Jelang Idul Adha, Harga Daging Ayam di Kendari Naik
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Harga daging ayam potong di Pasar Tradisional merangkak naik. Di Pasar Mandonga, salah satunya. Daging ayam di pasar ini rata-rata dijual di kisaran Rp 65.000/Kilogram.
“Ayam potong sekarang dijual Rp 65.000 per kilogram, biasanya hanya Rp 50.000-55.000 per kilogram,” tutur Sultanuddin, salah seorang pedagang ayam di Pasar Mandonga Kendari, Rabu, (7/8/2019).
Menurutnya, kenaikan harga daging ayam potong sudah terjadi sejak awal Agustus 2019. Ia menduga hal ini terjadi lantaran tak lama lagi akan ada perayaan Lebaran Idul Adha 1440 Hijriah.
Kenaikan harga daging ayam potong juga terjadi di Pasar Kota. Sama seperti di Pasar Mandonga, kenaikan harga daging ayam potong di Pasar Sentral Kota yang terletak di Jalan Katambak, Kelurahan Dapu-Dapura, Kecamatan Kendari Barat mencapai Rp 10.000-15.000/kilogramnya.
Menurut Agus (27) pedagang ayam potong mengungkapkan kenaikan harga ayam sudah terlihat sejak memasuki Agustus.
“Kalau sebelumnya, kita masih bisa jualkan Rp 50.000 per kilogram, sekarang naik menjadi Rp 60.000 per kilogram,” ucapnya.
Sementara itu, harga daging sapi baik di Pasar Mandonga maupun di Pasar Kota terpantau normal. Sejauh ini, harga daging sapi masih dijual di kisaran Rp 120.000/Kilogramnya.
“Belum ada kenaikan, masih sama dengan hari biasanya sih,” kata Daeng Babo (51), salah satu pedagang daging sapi di Pasar Mandonga.
Kendati demikian, ia tidak menampik akan terjadi kenaikan harga pada daging sapi. Biasanya, kenaikan harga daging sapi baru terjadi pada H-2 Idul Adha.
“Naiknya kadang Rp 5.000 per kilogramnya, karena di moment itu terjadi peningkatan permintaan,” pungkasnya.