Bupati Muna Siapkan Bonus Rp 15 Juta Bagi Atlet Peraih Medali di Porprov

483
Rusman Emba berdiri dan memberi jempol, saat kontingen asal Muna melakukan parade di Stadion Gelora 45 Kolaka

KOLAKA, LENTERASULTRA.COM – Atlet Muna yang sementara menjalani laga pertandingan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII di Kolaka tak perlu risau lagi soal urusan bonus. Usai pertempuran di hajatan pesta olahraga itu, Bupati Muna LM Rusman Emba telah menyatakan komitmen untuk menyiapkan hadiah bagi atlet peraih medali. Kisaran Rp 10 sampai Rp 15 juta, diporsikan bagi mereka yang menorehkan prestasi. Hadiah itu, sebagai ganjaran terhadap atlet yang telah mengharumkan daerah Muna.

Bonus para atlet, Rusman sampaikan usai mengikuti upacara pembukaan porprov di stadion gelora 45 kolaka, Rabu (5/12/2018) pukul 13.00 Wita. Untuk itu, ia menyeruhkan agar para atlet asal Muna, bisa mengukir prestasi.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Jangan ragu. Bonus atlet kita tetap siapkan. Bagi peraih medali, kita berikan bonus. Kisaran Rp 10 sampai Rp 15 juta lah, untuk bonus. Ukir prestasi, selama bertanding,” kata Bupati Muna LM Rusman Emba.

Tak begitu banyak, mantan senator DPD RI itu berargumen. Pastinya, ia berharap, agar atlet yang menjalani fase pertandingan, agar tetap menjunjung tinggi asas olahraga. Artinya, fair player dalam setiap bertanding, harus ditunjukan. Sehingga, hasil akhir dari perjuangan panjang, bisa maksimal.

“Mudah-mudahan, bisa sukses dan Muna bisa menjadi juara umum. Saya yakin, dengan tekad dan semangat para atlet, hasilnya memuaskan,” pungkas Rusman Emba. (Ery)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU