30 Pengurus IGI Wakatobi Dilantik
LENTERASULTRA.com-Nurhayati S.Pd kini punya tugas tambahan. Tak hanya jadi pengajar di SMP 3 Wangi-wangi, Wakatobi, perempuan itu kini menjadi pimpinan dari Ikatan Guru Indonesia (IGI), wadah berhimpun para guru di daerah itu, selain PGRI yang sudah lebih dulu ada.
Nurhayati tak sendiri. Ia didampingi Jasman, S.Pd, guru SD Pongo, yang diangkat jadi Sekretaris IGI Wakatobi. Selasa (2/1), keduanya, bersama 28 guru lainnya dilantik jadi pengurus IGI Wakatobi periode 2017-2022. Pelantikan itu dilakukan Ketua IGI Sultra, Jasmin Suryadi S di aula sanggar Budaya, Wangi-wangi.
Pelantikan dihadiri Asisten 3 Sekretaris daerah serta Kepala Dinas Pendidikan ,Kebudayaan Wakatobi dan sejumlah perwakilan guru se Wakatobi. Termasuk beberapa pengurus IGI yang terbentuk lebih awal yakni Konawe Selatan, Konawe, Kolaka dan Kendari.
Dalam sambutannya, Jasman Suryadi menyampaikan apresisasinya atas dukungan Pemkab Wakatobi. Menurutnya, hadirnya IGI akan meningkatkan kompetensi guru-guru di Wakatobi. “Kehadiran IGI ini salah satu mendorong tersuksenya program pemerintah Wakatobi,” ujarnya.
Fokus IGI untuk meningkatkan kesejahteraan guru. Dan mendorong Pemda mewujudkan hal tersebut. “IGI ini organiasasi profesi yang cikal bakalnya dari No 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen,” terangnya. Termasuk akan bekerjasama dan mendorong suksesnya program Pemda Wakatobi.
“Kami atas nama kepengurusan IGI Wakatobi mengajak guru-guru yang berkopetensi, agar bergabung dalam lembaga ini. Hal tersebut untuk membangkitkan semangat guru Wakatobi,” tambahnya.(gayus)