Honorer di Mubar Dapat Jaminan BPJS Ketenagakerjaan Mulai Januari 2022
MUNA BARAT, LENTERASULTRA.COM – Mulai Januari 2022, tenaga honorer di Muna Barat akan mendapatkan perlindungan dan jaminan ketenagakerjaan. Hal itu disampaikan oleh Asisten Administrasi Umum dan Kepegawaian Setda Mubar, La Ode Takari.
Hal tersebut merupakan program dari Pemerintah Daerah bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan. Tujuannya untuk melindungi tenaga honorer dalam melaksanakan tugas mereka.
La Ode Takari mengatakan bahwa program ini akan berjalan pada awal Januari tahun depan. Saat ini pihaknya masih melakukan pendataan.
“Awal Januari 2022 nanti tenaga honorer akan mendapatkan jaminan keselamatan kerja BPJS Ketenagakerjaan. Kita saat ini masih melakukan pendataan terkait jumlah tenaga honorer yang ada di setiap OPD,” ujarnya pada Senin (20/12/2021).
Menurutnya, dengan adanya program ini para tenaga honorer pada saat melakukan pekerjaan dan ternyata mendapatkan musibah atau kecelakaan kerja, nantinya akan mendapatkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan.
“Jika ada tenaga honorer kita yang mengalami musibah dalam menjalankan tugasnya, mereka sudah terlindungi dan akan mendapatkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan,” ungkapnya.
Ia kemudian menambahkan bahwa program yang diusung akan disesuaikan dengan kemampuan Pemda Mubar. Nantinya akan diserahkan kepada tiap OPD terkait siapa yang berhak untuk mendapatkan jaminan ketenagakerjaan tersebut. Para honorer yang memiliki dedikasi dalam menjalankan tugas akan diprioritaskan untuk mendapatkan jaminan keselamatan kerja.
Reporter: Mukhtar
Editor: Wulan