Empat Kali Swab Test, Bupati Bombana Negatif Covid-19
BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Ditengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia, termasuk Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, Bupati Tafdil tetap aktif dan intens berkegiatan. Dari sejumlah agenda yang diikuti, ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Bombana itu, tidak jarang mengharuskan dia bertemu sejumlah tokoh, pejabat negara, pejabat Provinsi, hingga presiden RI, Joko Widodo.
Ada beberapa kegiatan resmi yang diikuti Bupati Bombana dalam beberapa hari terakhir. Diantaranya, mendampingi Kepala Perpustakaan Nasional RI, Muhammad Syarif Bando di Kabupaten Bombana, Rabu (16/12/2020). Kehadiran pejabat negara di bekas otorita Kabupaten Buton itu, dalam rangka meresmikan gedung perpustakaan Kabupaten Bombana.
Dua hari kemudian, Tafdil menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bombana, ke-17, tepatnya Jumat (18/12/2020). Bupati Bombana, Haji Tafdil mengakui memiliki kegiatan sangat padat, meski saat ini masih pandemi Covid-19. Karena itu, Bupati dua periode ini, rutin melakukan test swab PCR sebelum menghadiri kegiatan atau aktivitas tertentu.
Selama 20 hari ini, Tafdil sudah dua kali menjalani swab test. “Saya sudah dua kali swab test. Pertama tanggal 30 November, kedua 9 Desember. Alhamdulillah, hasilnya semua negatif,” kata Tafdil, usai perayaan HUT Bombana, Jumat (18/12/2020). Sebelumnya, Tafdil juga mendampingi kunjungan Presiden RI Joko Widodo, di Kabupaten Bombana.
Sesuai protokol kepresidenan, setiap tamu atau undangan yang mendampingi presiden RI, wajib swab test. Bupati Tafdil pun melakukan hal itu. Sehari sebelum Presiden ke Bombana, Tafdil sudah swab test PCR. Hasilnya, negatif. Tafdil pun bisa mendampingi Joko Widodo meninjau sekaligus meresmikan pabrik gula di Bombana. “Selama pamdemi Covid-19 ini, Bupati sudah empat kali melakukan swab test. Hasilnya, Alhamdulillah semua negatif,” kata Andi Ira Anggraeny Rahman, kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Bombana, saat ditemui di ruang kerjanya, beberapa waktu lalu. (Ads/Adhi)
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun
Pesan Redaksi:
Mari bersama-sama mencegah penyebaran Covid-19. Lenterasultra.com mengajak seluruh pembaca ikut mengkampanyekan protocol kesehatan di setiap aktifitas sehari-hari. Ingat pesan ibu, pakai masker, selalu mencuci tangan dan tetap menjaga jarak.