Usai Kontak Fisik dengan Pasien Corona, Dua Warga Baruga Positif Covid-19

3,533
Teleconference Wali Kota Kendari dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Foto: Istimewa.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Dua warga asal Kecamatan Baruga yang berstatus Pasien Dalam Pemantauan (PDP), kini naik status menjadi positif Covid-19. Hal ini diungkapkan oleh Wali Kota Kendari, Sulkarnain, didampingi Tim Satgas Gugus Percepatan Penanganan Covid-19, saat teleconference, Jumat (3/4/2020).

Juru Bicara Satgas Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kendari, dr. Alghazali Amirullah menerangkan riwayat dua pasien susulan tersebut. Sebelumnya, ia melakukan kontak fisik dengan keluarganya (pasien positif Covid-19). Namun pasien yang menularkan tersebut saat ini telah dinyatakan sembuh.

“Kedua warga asal Baruga kita ini terkonfirmasi Covid tertanggal 3 April. Sebelumnya berstatus Pasien Dalam Pemantauan (PDP),” ujarnya.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Kini mereka tangah menjalani isolasi di Rumah Sakit Umum Provinsi Bahteramas. Setelah hasil rapid test dan swab menunjukkan positif terjangkit Covid-19.

“Jalani isolasi, kabar kondisi keduanya dalam keadaan baik,” pungkasnya. (B)

Reporter: Nanan

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU