Beda Gaya Mendaftar ke KPU, Abdul Rahman Naik Mobil Sport, AJB Naik Motor

574
AJB, bakal calon wakil Bupati Muna dibonceng Ketua DPC PAN Muna, Kadir Ole saat tiba di KPU Muna. Foto: Ode

 

 

RAHA, LENTERASULTRA.COM – Pasangan Abdul Rahman – Awal Jaya Bolombo tampil beda saat mendaftar ke KPU Muna, Kamis, 29 Agustus 2024. Rahman naik mobil sport lengkap dengan busana adat Muna, adapun AJB justru memilih naik motor matic.

Abdul Rahman – AJB tiba di KPU sekitar pukul 15.00 Wita dengan dikawal ratusan kendaraan bermotor. Abdul Rahman sendiri datang dengan mengendarai mobill sport Peugeot bercorak putih. Ia juga tampil dengan busana adat Muna.

 

Abdul Rahman saat tiba di KPU Muna dengan mobil sportnya. Foto: Ode

 

Ia pun menjelaskan jika penampilannya itu sebagai bentuk penghormatannya terhadap budaya Muna. “Pakaian adat Muna sengaja saya kenakan sebagai bentuk penghormatan saya terhadap budaya Muna,” jelasnya.

Lain Abdul Rahman, lain pula gaya yang ditampilkan AJB. Ia datang ke KPU dengan membonceng pada motor matic yang dikendarai Ketua DPC PAN Muna Kadir Ole. Ia pun terlihat santai dengan gaya pakaian casual.

PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Ketua DPC Demokrat Kabupaten Muna itu menyebut penampilan sederhananya itu untuk menyampaikan pesan jika dirinya merupakan masyarakat biasa yang ingin mengabdi pada daerah.

Sebagai anggota DPRD Muna dua periode, AJB mengaku cukup mengetahui keadaan daerah dan bisa membawa perubahan berarti untuk masyarakat.

“Ini bukan berarti saya tidak kompak dengan Pak Abdul Rahman sebagai calon Bupati, tetapi hanya variasi saja untuk membedakan mana calon Bupati dan mana wakilnya,” paparnya.

Sebagai anggota DPRD Muna dua periode, AJB mengaku cukup mengetahui keadaan daerah dan yakin bisa membawa perubahan berarti untuk masyarakat. Apalagi, sosok Abdul Rahman merupakan putera daerah yang datang dengan semangat mengabdi bagi kemajuan kabupaten Muna.

Abdul Rahman – AJB datang ke KPU untuk mendaftar sebagai bakal pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Muna. Keduanya resmi diusung koalisi partai Demokrat dan PAN. Saat mendaftar ke KPU, mereka didampingi pengurus parpol koalisi dan sejumlah tokoh masyarakat. Antara lain yang hadir ialah mantan Ketua KPU Sultra, Hidayatullah dan La Ode Diada Nebansi Keduanya hingga kini masih mengikuti proses pendaftaran.

 

Ode

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU