Rekap Kelar, Ini Partai dan Caleg Pemenang di Dapil Bombana 3
RUMBIA, LENTERASULTRA.COM-Proses pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 di Kabupaten Bombana kini tengah berlangsung di Aula Tanduale, kompleks kantor bupati. Hingga Kamis (29/02/2024) pagi, KPU Kabupaten Bombana baru menuntaskan proses rekapan di enam kecamatan yang tentu saja sudah diterima semua saksi peserta pemilu yang hadir.
Kendati begitu, rekapitulasi di tingkat kecamatan sejatinya sudah tuntas dan sudah diketahui hasilnya oleh banyak pihak. Lenterasultra.com menerima angka-angka perolehan suara dari semua kecamatan di Bombana, khususnya di tingkatan Pemilu DPRD Kabupaten. Khusus di Dapil Bombana 3 yang meliputi Kecamatan Poleang, Poleang Barat, Poleang Tengah dan Tontonunu, Partai Bulan Bintang (PBB) tampil jadi pemenang.
Di Dapil ini, ada dua partai politik yang terpaksa harus merelakan kursinya dan gagal melenggang kembali ke parlemen. Keduanya adalah Partai Golkar dan Hanura. Perolehan suara kedua partai tersebut sangat minim, sehingga kalah bersaing. PBB dan PKB menjadi pemilik dua kursi yang gagal dipertahanan para petahana itu.
Hasil yang dirilis lenterasultra.com ini tentu saja masih bisa bergeser, berubah atau bahkan sama dengan hasil pleno di tingkatan KPU Kabupaten Bombana. Hasil ini hanya berbasis data rekapan di tingkat kecamatan yang sudah diplenokan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di wilayah Dapil Bombana 3.
Lalu siapa saja partai dan Caleg yang jadi pemenang Pemilu 2024 di Dapil Bombana 3? Sila disimak…!(red)