Tahun Ini, Jalan di Pulau Kabaena Diaspal Lagi
BOMBANA, LENTERASULTRA.COM-Perhatian terhadap infrastruktur di Pulau Kabaena, Kabupaten Bombana tak hanya terjadi di era Pj Bupati dijabat Burhanuddin. Saat ini, di masa pemerintahan Edy Suharmanto, pulau berpenduduk 28 ribuan jiwa itu juga bakal menerima limpahan perhatian yang tak kalah besar. Jalan yang selama ini tak tersentuh aspal, segera dihitamkan. Sungai yang rawan tergerus banjir, dibangunkan bronjong.
Niat baik Bupati Edy ini disampaikanya kepada lenterasultra.com, lewat pesan singkat sesaat setelah ia kembali dari kunjungan kerjanya di Pulau Kabaena, Minggu (18/2/2024), malam. “Baru balik dari Kabaena mas, senang bisa menginjakan kaki di pulau itu termasuk merasakan hawanya yang sejuk,” tulis Edy Suharmanto.
Di Kabaena, agenda utamanya memang meninjau lokasi pembangunan Rumah Sakit yang bakal dibangun di Baliara Selatan, Kecamatan Kabaena Barat. Kendati demikian, ia tak menyia-nyiakan kesempatan bertemu masyarakat dan merekam apa aspirasi di wilayah itu. “Beberapa pimpinan kecamatan menyampaikan soal infrastruktur kepada kami,” tambah Direktur Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (PBMK, Kementian Dalam Negeri (Kemendagri) tersebut.
Beberapa yang prioritas tahun ini, kata Edy tentu saja adalah pengaspalan jalan di beberapa ruas yang selama ini belum pernah tersentuh “penghitaman”. Tentu saja dengan mempertimbangkan skala prioritas dan ketersediaan anggaran. Selain itu, yang urgen dibangun adalah bronjong di Sungai Lakambula, mengantisipasi erosi yang terjadi setiap kali air di sungai itu meluap.
“Insya Allah, soal bronjong ini sudah disurvey oleh Dinas PU termasuk opsi membangun Rumah Jabatan Camat di beberapa kecamatan. Kita usahakan anggarannya tersedia nanti di APBD Perubahan 2024,” janji Pj Edy. Menurutnya, harapan-harapan ini yang jadi permintaan masyarakat dan pemerintah di wilayah Pulau Kabaena dan akan ia berusaha penuhi sebelum pengabdiannya di Bombana berakhir.
Selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu, akhir pekan kemarin, Pj Bupati Bombana, Edy Suharmanto bersama sejumlah pejabat daerah bertandang ke Pulau Kabaena. Ini adalah kunjungan perdananya semenjak ia dilantik, 27 November 2023 silam. Agenda utamanya meninjau lokasi pembangunan rumah sakit di wilayah tersebut.
“Saya bersyukur, respon masyarakat sangat baik terhadap rencana pembangunan rumah sakit ini. Meski masih Tipe D, tapi diharapkan bisa membantu meningkatkan akses dan layanan kesehatan yang lebih baik dari sebelumnya. Kita berharap, rumah sakit ini bakal mengurangi ketergantungan terhadap rumah sakit di daratan, rumah sakit daerah apalagi jika harus berhadapan dengan bahaya di perjalanan,” urai pengganti Burhanuddin ini terkait rumah sakit.(Adv)