Dilantik Besok, 119 Kades Terpilih di Muna Ikuti Gladi Bersih

1,098
Prosesi gladi bersih pelantikan kepala desa di Kabupaten Muna.

 

RAHA, LENTERASULTRA.COM – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Muna menggelar gladi bersih pelantikan kepala desa terpilih di SOR La Ode Pandu, Raha, pada Rabu, 28 Desember 2022.

Gladi bersih tersebut diikuti 119 kepala desa terpilih hasil pemilihan serentak tanggal 24 November 2022. Mereka selanjutnya akan resmi dilantik ditempat yang sama pada besok, hari Kamis, 29 Desember 2022 pukul 10.00 Wita.

Kepala Bidang Kelembagaan Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Muna, La Ode Arman Latif mengatakan dalam prosesi pelantikan yang akan dilangsungkan di SOR La Ode Pandu, 119 kepala desa akan mengikuti pengambilan sumpah jabatan sebagai kepala desa defenitif periode 2022-2028.

Related Posts

KPU Muna Fasilitasi Alat Peraga Kampanye Paslon

Sekda Muna Bantah Ada Intevensi ASN di Pilkada

KPU Tetapkan Lima Zona Kampanye Pilkada Muna

PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Pelantikan akan dilakukan langsung oleh Bupati Muna, LM. Rusman Emba dan disaksikan forum komunikasi pimpinan daerah,” terangnya.

Arman melanjutkan, prosesi pelantikan tersebut wajib dihadiri para kepala desa terpilih. Mereka juga dibolehkan membawa pendamping satu orang. “Ketua BPD masing-masing desa juga diundang diacara pelantikan besok,” ungkapnya.

Ia juga menyebutkan, 119 kepala desa yang akan dilantik tersebut terdiri dari 117 laki-laki dan dua perempuan. Mereka yang dilantik sudah terbebas dari gugatan.

Dengan demikian, dari 124 desa di daerah itu, tersisa 5 desa lagi yang belum memiliki kepala desa defenitif. Itu disebabkan empat desa diantaranya yakni Parigi, Wawesa, Kambawuna dan Oensuli masih menggelar pemungutan suara ulang. Sementara satu desa lainnya yakni Wapuale batal menggelar Pilkades dikarenakan satu dari dua calon mengundurkan diri menjelas hari pencoblosan.

 

Ode

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU