150 Guru Mubar Diberangkatkan Mengikuti Porseni PGRI Sultra Tahun 2022
LAWORO, LENTERASULTRA.COM – 150 orang kontingen guru Kabupaten Muna Barat diberangkatkan untuk mengikuti Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Guru tingkat provinsi Sulawesi Tenggara di Kecamatan Molawe, Kabupaten Konawe Utara, 10-17 Desember 2022.
Kontingen guru itu dilepas oleh Pj Bupati Mubar Bahri, Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Pendidikan dan Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Muna Barat, Kamis, 8 Desember 2022.
Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Muna Barat, Bahri mendukung penuh seluruh guru yang telah diberi kepercayaan mewakili daerah. Ia berharap nama daerah itu bisa kembali diharumkan dengan perolehan prestasi, seperti yang telah dipersembahkan pada pekan olahraga provinsi beberapa waktu lalu di Buton dan Bau-Bau.
“Saya sangat mengapresiasi capaian Muna Barat pada pekan Olah raga bergensi tingkat provinsi baru-baru ini. Melalui para jiwa kesatria dan patriotik kita bisa mencapai target dengan 30 perolehan mendali emas dan menduduki peringkat ke 7 dari 17 kabupaten yang di Provinsi Sulawesi Tenggara. Walaupun kita hanya mengikuti 13 cabor saja dan juga dicurangi, tetapi kita mampu membuktikan kualitas daerah ini. Semoga capaian ini juga bisa menjadi patokan dan dapat membakar semangat peserta porseni guru untuk kembali mengharumkan nama daerah ini,” ujar Bahri dihadapan para peserta Porseni.
Bahri juga menitip pesan agar semua peserta tetap menjaga kekompakan dan solidaritas serta menjaga nama baik daerah itu pada saat kegiatan tersebut belangsung. “Kita berangkat sama dengan satu warna yakni merah putih jadi kembali juga tetap dengan warna yang sama. Jangan sampai ada yang kembali dengan warna pink, biru dan lain sebagainya,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua PGRI Mubar Al Rahman menyampaikan kontingen turun dengan kekuatan sebanyak 150 orang guru dan akan tampil pada semua nomor pertandingan yang diperlombakan. “Jadi yang kami ikuti ada 8 jenis cabang olahraga, 4 perlombaan seni dan lomba khusus guru,” ungkapnya.
Adapun jenis lomba yang diikuti kata Al Rahman yakni sepak bola, sepak takraw, senam PGRI putra dan putri, bola voli putra dan putri, tenis meja beregu, tunggal putra dan putri, ganda putra dan ganda putri, serta ganda campuran, bulutangkis beregu, tunggal putra dan putri, ganda putra dan ganda putri, serta ganda campuran, catur putra dan putri, serta pencak silat putra dan putri.
Sementara untuk lomba seni terdiri dari lagu solo putra dan putri, melukis putra dan putri, tari tunggal kreasi daerah Nusantara putra dan putri, baca Al-Qur’an putra dan putri, serta paduan suara putra, putri dan campuran. Selain itu ada pula lomba best practice pembelajaran dan lomba video pembelajaran guru.
Lebih lanjut mantan Kepala Dinas Pariwisata itu menyebut pada esok hari seluruh peserta akan bertolak dari Muna Barat menuju tempat penyelenggaraan kegiatan.
Reporter : Sry Wahyuni
Editor: Ode