Indonesia Mulai Bangun Green Industrial Park Pertama di Dunia
JAKARTA, LENTERASULTRA.COM – Indonesia selangkah lebih maju dalam pengembangan kawasan industri ramah lingkungan. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, pemerintah akan segera membangun Green Industrial Park pertama di dunia yang dipusatkan di Kalimantan. Rencananya, kawasan industri ini mulai dibangun pada bulan depan.
Menurut Jokowi, kawasan industri hijau ini akan menaungi sejumlah perusahaan yang bergerak di sektor energi baru terbarukan (EBT). Dengan begitu, produk yang dihasilkan bakal mengusung prinsip ekonomi hijau dan ramah lingkungan.
Pembangunan kawasan industri hijau ini kata Jokowi, memang harus disegerakan. Sebab, satu dekade ke depan produk-produk yang tak ramah lingkungan tidak akan laku lagi, utamanya di pasar global.
“10 tahun ke depan, Uni Eropa, Amerika Serikat tidak akan membayar barang yang dihasilkan industri yang mempergunakan misalnya batubara. Semua mengarah ke ekonomi hijau sehingga kita harus mendahului, ini nanti akan jadi pertama di dunia,” jelas Jokowi dikutip dari asiatoday.id.
Jokowi mengatakan, saat ini sudah banyak perusahaan baik dalam maupun luar negeri yang antri untuk memesan lahan di Green Industrial Park.
“Sudah banyak antri, karena mereka tahu ini energinya yang dipakai energi hijau,” tandas Jokowi. (ATN)