Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas III Kendari Lakukan Vaksinasi

306
Salah satu warga binaan Lapas Perempuan Kelas III Kendari saat divaksin. Ist. 

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Kendari melakukan vaksinasi Covid-19 warga binaan Jumat (27/8/2021). Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Kendari, Andi Wirdani Wirawati mengatakan, vaksinasi ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Pelaksanaan vaksin tersebut menggandeng tenaga kesehatan dari Puskesmas Lepolepo.

“Dari 105 warga binaan yang ada di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Kendari hanya 77 orang yang dinyatakan memenuhi syarat mendapat suntikan vaksin Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan,” kata Widarni.

Saat hendak melakukan vaksinasi ada sebagian warga binaanya yang merasa takut untuk melakukan vaksinasi. Namun pihaknya turut mendampingi sehingga sehingga proses vaksinasi berjalan lancar.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Sebelumnya memang kita sudah berencana melakukan program pelayanan Covid-19 bagi warga binaan, waktu itu pada Juli 2021 namun kemudian mundur pelaksanaannya ke Bulan Agustus ini karena menurut Dinas Kesehatan Kota Kendari stok vaksin saat itu menipis,” tukasnya.

Selain melakukan vaksinasi, Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Kendari juga terus mengampanyekan penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19 pada warga binaan.

Reporter: Nurhayatul Islamiah

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU