Sultra Hanya Kebagian 50 Formasi Calon Aparatur Sipil Negara

423
Proses seleksi CASN. Ist.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) kian dekat. Saat ini, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) telah membagi-bagikan kuota CASN. Untuk di lingkup Pemprov Sultra sendiri hanya mendapat 50 formasi saja. Hal itu diungkapkan Kabid Pengadaan dan Mutasi Pegawai Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sultra, Kadir. Dirinya mengungkapkan, jika saat ini kuota CASN telah diterima, namun kuotanya sanngat terbatas.

“Kuota kita sangat terbatas, kita hanya kebagian 50 formasi. Dengan Rincian, 27 tenaga kesehatan (nakes) dan 23 tenaga teknis,” ungkap Kadir.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Namun, meski kuota untuk Sultra sangat terbatas, tetapi formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) terbilang cukup besar. Dari kuota yang diterima, totalnya ada 1.100 formasi. Sebagian besar formasi PPPK untuk tenaga guru. Dengan rincian guru 1035 formasi, Nakes 63 formasi dan 2 tenaga teknis. Saat ini pihaknya belum mengetahui waktu pasrti pelaksanaan seleksi, dikarenakan masih menggu petunjuk teknis ( Juknis) dari pemerintah pusat.

“Jika Juknisnya sudah diterima, jadwalnya bakalan langsung diumumkan, karena kita belum menerima juknis penerimaan CPNS dan PPPK periode 2021. Meskipun telah banyak beredar pendaftaran bakal di buka pada 30 Mei kemarin, tapi nyatanya sampai saat ini kita juga masih menunggu juknis untuk waktu dan prosedur pelaksanaannya,” terangnya. (C)

Reporter: Sri Ariani

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU