Indeks Manufaktur Indonesia Capai Rekor Tertinggi
JAKARTA, LENTERASULTRA.COM – Indeks Manufaktur Indonesia atau Purchasing Managers’ Index (PMI) yang dirilis IHS Markit menunjukkan pertumbuhan signifikan dan berada pada level tertinggi dalam 1 dekade terakhir pada Maret tahun ini. PMI Manufaktur Indonesia dari IHS Markit tercatat di posisi 53,2 pada Maret, atau naik dari 50,9 pada bulan Februari. Angka ini merupakan data tertinggi sejak survei dimulai pada April 2011.
“Sektor manufaktur Indonesia mengakhiri triwulan pertama tahun ini di posisi tinggi. Perusahaan meningkatkan produksinya untuk menanggapi masuknya pesanan baru paling kuat dalam survei selama satu dekade,” kata Direktur Ekonomi di IHS Markit Andrew Harker, dikutip keterangan resminya, Kamis (1/4/2021).
“Tanda-tanda tekanan pada kapasitas berarti bahwa ketenagakerjaan stabil pada bulan Maret, dan jika tren beban kerja bertahan positif, kita dapat mengharapkan pertumbuhan ketenagakerjaan langsung dalam waktu dekat,” jelasnya.