Kuota Bantuan Rumah Swadaya di Konawe Selatan Bertambah
KONSEL, LENTERASULTRA.COM – Kuota bantuan rumah swadaya di Konawe Selatan bertambah dari 85 unit menjadi 304 unit rumah. Satuan Kerja Rumah Swadaya Kementerian PUPR, Ahmad Fauzi berharap, melalui program ini penerima bantuan mendapatkan rumah yang layak sesuai instruksi Presiden Joko Widodo.
“Diharapkan dengan adanya program bantuan ini para calon penerima bisa mendapatkan rumah layak huni sesuai instruksi presiden yaitu program satu juta unit rumah”, kata Ahmad Fauzi.
Pihaknya juga mengatakan, hasil yang ingin dicapai melalui program ini adalah terciptanya rumah layak huni yang memenuhi tiga persyaratan utama. Diantaranya aspek keselamatan bangunan, kedua aspek kesehatan penghuni meliputi aspek pencahayaan, dan ketiga aspek kecukulan minimun luas bangunan.
“Kan kalau kita kihat di pelosok-pelosok ini, masih banyak rumah dengan kategori tidak layak huni, untuk itu melalui program BSPS ini, kami bisa mencapai hal itu,” lanjutnya.
Koordinator Fasilitator Wilayah Konawe Selatan, Ari Mukti mengaku, target program rumah swadaya ini selesai bulan Desember 2020. Progres program rumah swadaya saat ini menuju 30 persen.
“Yang jadi kendala itu bahan toko yang terbatas, apalagi mengingat sekarang lagi pandemi. Namun, kami berupaya awal bulan Desember ini bisa rampung” jelasnya.
Ia juga berpesan, kepada para pendamping untuk rutin memonitor proses jalannya program ini.
Reporter: Ilma
Editor: Wulan