Kasus Baru Covid-19 di Sultra Bertambah 12  Orang

545
Update data perkembangan Covid-19 di Sultra. Sumber: Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 terus bertambah. Hari ini, Minggu (19/07/200) Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sultra, dr. Muhammad Ridwan, kembali merilis adanya tambahan kasus sebanyak 12 orang dari lima kabupaten/kota berbeda.

“Tambahan kasus baru kita hari ini sebanyak 12 orang yakni Kabupaten Muna satu orang, Baubau empat orang, Kota Kendari lima orang, Kabupaten Konawe Selatan dan Wakatobi masing-masing satu orang, sehinggat total konfirmasi positif menjadi 587 kasus,” beber Ridwan dalam rilisnya.

Selain pertambahan kasus baru, terdapat tambahan kasus sembuh sebanyak delapan orang, semuanya berasal dari Kota Baubau. Dengan demikian, kasus sembuh Covid-19 secara keseluruhan menjadi 372 kasus.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sultra, dr. Muhammad Ridwan. Foto: Istimewa. 
Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Untuk pasien yang sedang menjalani perawatan sebanyak 200 orang dan yang meninggal dunia tetap 11 orang,” ujarnya.

Plt Kadis Kesehatan Sultra tersebut juga menyampaikan, untuk orang tanpa gejala (OTG) dari 800 bertambah lima menjadi 805 orang. Orang dalam pemantauan (ODP) dari 50 bertambah satu menjadi 51 orang, sementara pasien dalam perawatan (PDP) tetap 15 orang.

Ia juga mengingatkan, penularan masih terjadi ditengah-tengah masyarakat sehingga pihaknya berharap agar tetap patuh terhadap protokol kesehatan dalam menjalankan aktifitas produktif sehingga semua bisa berlangsung dengan aman.

“Tetap jaga jarak, pakai masker dan rajin-rajin cuci tangan,” pungkasnya. (B/Her/Adv)

 

Reporter: Herlis Omputo Sangia

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU