Perangkat Desa se-Kecamatan Kusambi Dilantik Massal

1,567
Pelantikan massal perangkat desa se-Kecamatan Kusambi, Kabupaten Muna Barat. Foto: Herlis.

MUNA BARAT, LENTERASULTRA.COM – Sebanyak 72 orang perangkat desa se-Kecamatan Kusambi dilantik secara massal pada Jumat (10/07/2020). Mereka dilantik setelah enam bulan pelaksanaan Pilkades serentak Desember lalu.

Beberapa desa yang menggelar pelantikan massal yakni Desa Kusambi, Lapokainse, Kasaka, Lemoambo, Lakawoghe, Bakeramba, Sidamangura dan Tanjung Pinang. Agenda tersebut juga dihadiri oleh perwakilan Pemda DPMD, perwakilan Forkopimda, aparat keamanan dari tentara dan kepolisiain, tokoh-tokoh agama, serta tokoh adat dan pemuda dari perwakilan masing-masing desa tersebut.

Kepala Desa Kusambi, Ruslan Ofa, selaku tuan rumah pelantikan mengatakan, agenda tersebut merupakan kesepakatan bersama seluruh desa di Kecamatan Kusambi.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Kesepakatannya kita semua ini, supaya masing-masing perangkat desa di Kecamatan Kusambi bisa saling kenal, sekalian silahturahmi dan bisa bersinergis dalam membangunan Kabupaten Muna Barat,” ujarnya.

Ia melanjutkan bahwa walau tempat pelantikan tersebut dapat menampung seluruh undangan yang hadir, pihaknya tidak menginginkan ada perangkat desa yang melanggar sosial dan physical distancing.

“Untuk pelantikannya itu dari Desa Kusambi dulu, kita bacakan SK pelantikan dan masing-masing Kades sendiri yang lantik perangkatnya. Setelah selesai, kemudian maju lagi desa yang berikutnya. Kita atur rapi semua, supaya tertib dan tetap taat sama protokol kesehatan,” lanjut RO. (C)

 

Reporter: Herlis Omputo Sangia

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU