Gempa 5,5 Magnitudo Guncang Wakatobi

1,031

 

Titik lokasi gempa. Sumber: BMKG

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Gempa bumi dengan kekuatan 5,5 magnitudo mengguncang Wakatobi, Kamis, sekitar pukul 19.25 Wita (2/1/2020).

Lokasi gempa terletak pada koordinat 5.75 Lintang Selatan (LS) dan 125.05 Bujur Timur (BT) atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 175 km arah Timur Kota Wangi Wangi, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada kedalaman 20 Kilo Meter.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar lokal. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan mendatar (Strike Slip Fault).

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono menyatakan bahwa gempa yang mengguncang wilayah Wakatobi tidak berpotensi tsunami. Hingga saat ini, belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut.

Hingga saat ini, belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut.

Lanjutnya, pada pukul 20.55 Wita, hasil monitoring BMKG menunjukkan belum terjadi aktivitas gempa bumi susulan.

Ia juga mengimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

“Jangan percaya dengan kabar yabg sumbernya tidak jelas,” imbaunya.

Reporter: Nanan
Editor: Fiyy

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU