Adik Kandung Bupati Konut jadi Ketua DPRD Sementara

1,041

 

20 anggota baru DPRD Konut saat diambil sumpahnya. Foto: Istimewa.

KONUT, LENTERASULTRA.COM –
Kursi pimpinan DPRD Kabupaten Konawe Utara (Konut) periode 2019-2024 kini barubah. Partai Bulan Bintang (PBB) memperoleh kursi terbanyak, yakni tujuh kursi dan mengantongi posisi ketua.

Ikbar, yang juga adik dari Bupati Konut, Ruksamin menjadi Ketua DPRD sementara. Sedangkan Indra Supriadi dari PAN menjabat posisi Wakil Ketua.

Penetapan Pimpinan DPRD Konut sementara ini dilakukan usai pelantikan 20 legislator periode 2019-2024 di ruang sidang utama DPRD setempat, Senin (02/09/2019).

DPRD Konut kali ini didominasi wajah baru. Sedangkan legislator petahana yang kembali duduk di kursi dewan yang terhormat berjumlah enam orang.

Pelantikan tersebut dihadiri Bupati Konut Ruksamin, Wakil Bupati Rauf, Kepala OPD, tokoh adat, tokoh agama, dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Konut.

Dalam sambutannya, Ruksamin mengucapkan selamat kepada anggota DPRD Konut yang sudah dilantik.

Ia berharap para anggota dewan dapat bekerja sama dengan pemerintah untuk membangun Konut ke arah yang lebih baik.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Mari jadikan lembaga ini bekerja untuk kepentingan rakyat, bukan hanya mewakili politik saja. Bangun Konut bersama-sama,” katanya.

Berikut ini nama-nama anggota DPRD Konut masa kerja 2019-2024:

PBB:
Abd. Malik
Sawi Lapalulu
Herman B
Ikbar
Hamiria
Hendrik J
Mawarny

PAN:
Sapiudin Alwi
Mubarak
Indra Supriadi
Rizal

PDIP:
Sangia Saharuddin
Made Tarubuana
Iskandar Mekuo

NASDEM:
Mitra Tien
H. Sudiro

PKB:
Rasmin Kamil
Hendriawan

HANURA :
Samir

GOLKAR:
Safrin

Reporter: Darwis
Editor: Wuu

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU