Bantuan Korban Banjir mulai Menumpuk, Belum Tersalurkan ke Tangan Pengungsi

483

 

Warga di pengungsian saat berebutan pakaian bekas. Foto: Iwan.

KONUT, LENTERASULTRA.COM – Pasca bencana banjir bandang di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, bantuan untuk para korban terus berdatangan. Bantuan berupa pangan dan sandang di enam Kecamatan yang jumlahnya mulai melimpah. Akibatnya, terjadi penumpukan di lokasi pengungsian.

Dari pantauan jurnalis Lenterasultra.com beberapa posko, bantuan terlihat menumpuk. Namun sejumlah warga meminta agar bantuan-bantuan disalurkan secara merata. Sebab masih banyak warga korban banjir yang belum tersentuh bantuan sementara sangat membutuhkan.

Salah satu korban banjir, Rahmayana (30) mengatakan, dirinya hanya mendapatkan beberapa lembar pakaian dan makanan secukupnya saja. Saat ini ia bersama pengungsi lain yang berada di posko
Puuwanggudu, Kecamatan Asera ini sangat membutuhkan pakaian dan obat-obatan.

Sementar itu, Kepala Dinas Sosial Konawe Utara, Nafsahu mengatakan, guna mengatasi penumpukan, ia mengimbau agar pihak dermawan menyalurkan bantuannya langsung ke posko utama bencana, di rumah jabatan bupati, yang selanjutnya dibawa ke posko kecamatan.

Ia menegaskan posko utama bekerja secara terorganisasi sehingga pembagiannya akan merata dan tepat sasaran sesuai kebutuhan.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Mengantisipasi tak meratanya bantuan, Nafsahu mengatakan bantuan logistik maupun pakaian yang sudah menumpuk di rujab akan disalurkan dengan baik.

“Kami juga tidak ingin bantuan itu menumpuk di posko, akan disalurkan dengan baik,” katanya.

Ia berharap para donatur atau dermawan yang ingin menyalurkan bantuannya disarankan di luar pakaian atau logistik.

Menurut dia bahan-bahan yang dibutuhkan posko yaitu masker, sarung tangan, sepatu boot, skop, cangkul, dan alat mengangkut lumpur atau gerobak dorong.

Ia mempersilahkan para donatur atau dermawan untuk memberikan bantuannya berupa uang melalui rekening bank khusus bantuan korban bencana banjir di Konut.

“Bagi rekan-rekan sahabat yang memberikan bantuan sesuai kebutuhan,” tutupnya.

Laporan: Iwan
Editor: Wuu

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU