Rusman Emba Optimis Bisa Sumbang 60 Persen Suara Buat Jokowi
MUNA, LENTERASULTRA.COM – Jika di Kendari ada Wali Kota-nya, Sulkarnain Kadir yang menyalurkan hak suaranya. Maka di Tanah Muna, ada LM Rusman Emba, Bupati Muna yang juga turut menggunakan hak suaranya dalam Pesta Demokrasi 5 tahunan ini. Rusman Emba mencoblos di TPS 4 Kelurahan Batalaiworu.
Berdasarkan pantauan jurnalis Lenterasultra.com, ia tiba sekitar pukul 08.00 WITA. Ia didampingi sang istri Yanti Setiawati dengan mengenakan kemeja garis-garis berwarna cream-abu. Sementara sang istri mengenakan kemeja berwarna putih.
Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPD PDI-P Sulawesi Tenggara (Sultra) optimis pasangan Calon Presiden- Wakil Presiden nomor urut 1, Joko Widodo- Ma’ruf Amin bisa terpilih kembali sebagai Presiden dan Wakil Presiden. Tak tanggung-tanggung, kendati pencoblosan sementara berlangsung, Bupati Muna itu akan menyumbangkan suara 60 persen dari Bumi Sowite buat Jokowi.
“Insya Allah, target kita 60 persen,” katanya ditemui usai mencoblos.
Mantan senator DPD-RI itu tak muluk-muluk hingga mendukung full Presiden RI itu. Salah satu alasanya adalah program kerja Jokowi selama menjabat sebagai Presiden sangat nyata dan dirasakan hingga ke daerah-daerah.
“Kita hanya ingin program dari pusat terus berkesinambungan,” ungkapnya.
Rusman juga menghimbau seluruh masyarakat agar tetap menjaga Kamtibmas sehingga pesta demokrasi bisa berjalan aman, lancar dan sejuk.