KPU Bombana Mulai Rakit Kotak Suara Kardus

344
Perakitan kotak suara kardus di gedung serbaguna Koni Kabupaten Bombana. (AGUS/LENTERASULTRA)
Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

BOMBANA, LENTERASULTRA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bombana, mulai merakit kotak suara sejak Senin (11/2/19). Perakitan ditargetkan rampung pada Sabtu (16/2/19), seperti disampaikan Ketua KPU Bombana, Aminuddin, pada Kamis (14/2/19).

Hingga Rabu, KPU Bombana sudah merakit tak kurang dari 1000 kotak suara. Total keseluruhan yang akan dirakit sebanyak 2.508 yang terdiri atas kotak suara di TPS, di KPU dan kecamatan.

“Itu sudah tergabung semua, baik kotak suara KPU, PPK dan kotak suara yang ada di TPS,” ungkapnya.

Selama perakitan, terdapat dua kotak suara yang rusak. Menurutnya, kerusakan diakibatkan adanya gesekan saat pendistribusian.

“Mungkin pada saat pengiriman barang, yang lecet ini tidak bisa digunakan lagi. Harus diganti karena kualitasnya tidak memungkinkan lagi,” tuturnya.

Sejauh ini pihaknya sangat berhati-hati, cermat dalam melakukan perakitan. Harus menpertimbangkan tata cara penyimpanan yang sesuai tingkat kelembapan dan kebersihan.

Terkait surat suara, Aminuddin menjelaskan, hingga saat ini pihaknya belum menerima informasi terkait penyalurannya. Padahal  kelengkapan atribut lainya sudah disalurkan semua.

“Untuk surat suara sampai hari ini kita belum menerima informasi kapan dia masuk, kalau untuk kelengkapan lainnya sudah ada semua. Sisa yang ditunggu, hologram, surat suara, kantong plastik besar dan formulir,” terangnya.

Reporter: Agus Saputra
Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU