Bombana Dapat Bantuan Bedah Rumah 1.000 Unit

1,099
Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Bombana Sulaeman. (AGUS/LENTERASULTRA)

BOMBANA, LENTERASULTRA.COM – Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal mendapatkan bantuan bedah rumah sebanyak 1000 unit. Rumah-rumah yang mendapatkan bantuan tersebut bakal diinventarisir sesuai dengan tingkat kerusakannya.  Hal ini diungkapkan Sulaeman selaku Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan saat ditemui di Ruang Kerjanya, beberapa waktu lalu.

“Bantuan Bedah Rumah tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi dan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN),” ungkapnya kepada lenterasultra.com, Kamis, (31/1/2019) lalu.

Dimana untuk anggaran APBD Provinsi mendapatkan 50 Unit dengan total anggaran Rp 1 Miliar, ditargetkan untuk wilayah Desa Lora dan Pulau Tabako, Kecamatan Mataoleo.

Sedangkan, untuk bantuan yang dana anggarannya berasal dari APBN, pemda Bombana mendapatkan bantuan sebanyak kurang lebih 1000 unit dengan total anggaran Rp 15 Miliar berasal Bantuan Pembiayaan Perumahan Berbasis Swadaya (BSPS) reguler dan strategis. Ini bakal ditargetkan untuk masyarakat miskin di seluruh Kabupaten Bombana.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Tak hanya itu saja, kata Sulaiman, nelayan pun mendapat jatah bantuan berupa pembangunan khusus nelayan yang dana anggaranya dari Proyek Perumahan Terjangkau (National Affrodable Housing Program/NAHP) dimana dibiayai oleh Bank Dunia sendiri dengan total anggaran sekitar Rp 12 Miliar.

Dia menambahkan, untuk anggaran APBD sendiri masih tetap fokus dengan program Bapak Bupati Bombana yaitu Gembira Taskin yakni berupa bantuan Baruga Moico sebanyak 808 unit. Gembira terang berupa sambungan listrik sebanyak kurang lebih 600 unit, juga sertifikasi lahan.

“Jadi 2019 ini kami mendapatkan bantuan baik dari APBD, APBD Provinsi, maupun APBN. Saya berharap proyek perumahan terjangkau baik itu bedah rumah, pembangunan rumah khusus nelayan, baruga moico bisa segera terealisasikan dan kami sisa menunggu saja anggaranya,” pungkasnya.

Reporter : Agus Saputra
Editor: Restu Fadilah

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU