Ali Mazi Harap Perguruan Tinggi Berperan Sukseskan Program Pemda

634
Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Mazi (kiri kedua) saat menghadiri pelantikan Prof Muhammad Nurdin menjadi Rektor Institut Teknologi dan Kesehatan (ITK) Avicenna Kendari periode 2019-2023. (Istimewa)
Related Posts

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Mazi berharap Perguruan Tinggi (PT) berperan serta dalam mensukseskan program Pemerintah Daerah (Pemda). Ini dikemukakan Ali Mazi saat menghadiri pelantikan Prof Muhammad Nurdin menjadi Rektor Institut Teknologi dan Kesehatan (ITK) Avicenna Kendari periode 2019-2023.

Kata Ali Mazi, sedikitnya terdapat emlat program yang menjadi prioritas Pemprov Sultra di bawah komandonya. Pertama, Sultra Beriman dan Berbudaya. Dalam program ini, Pemprov akan memberikan ruang perguruan tinggi untuk dapat ikut berperan serta dalam “pendidikan dan pengembangan karakter” peserta didik.

Kedua, Sultra Cerdas yakni salah satu sarana untuk memberikan bea siswa kepada warga miskin dan berprestasi, baik itu dari tingkat pendidikan dasar,  menengah dan perguruan tinggi, termasuk untuk Dokter Spesialis, Dokter Subspesialis serta tenaga kesehatan lainnya.

Ketiga, Sultra Sehat yaitu upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya bersama guna menyelesaikan atau paling tidak mengurangi permasalahan di bidang kesehatan. Untuk itu sangat dibutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) bidang kesehatan yang berkualitas.

“Misalnya Dokter, Perawat dan tenaga kesehatan lainya,” imbuhnya.

Keempat, Sultra Produktif. Program ini memberikan ruang bagi perguruan tinggi untuk dapat ikut berperan dalam Pendidikan dan Pengembangan Tenaga Trampil yang dibutuhkan oleh instansi pemerintah, maupun swasta dalam upaya meningkatkan produktifitasnya.

Permintaan itu, tentu bukan tanpa alasan. Suami Agista Ariani itu meyakini bahwa keberadaan PT dapat melahirkan generasi bangsa yang berkualitas, dan sekaligus tempat berkumpulnya para intelektual dari berbagai disiplin ilmu. Terkhusus di ITK Avicenna Kendari itu sendiri, yang mayoritas struktural kepemimpinannya kebanyakan dikomandoi oleh Rektor muda, ia yakin hal tersebut dapat semakin memajukan dan mengembangkan mahasiswa-mahasiswanya ke arah yang lebih berkualitas dan berdaya saing kedepan. “Baik di tingkat nasional maupun di tingkat global,” imbuhnya.

Sementara itu, terkait pelantikan terhadap Muhammad Nurdin sendiri, Ali Mazi tak lupa mengucapkan selamat. “Saya dan kita semua mempunyai kepercayaan yang besar dibawah kepemimpinan beliau terlebih  lagi dengan melihat personiel,” tuntas Ali Mazi.

Reporter: Pebrianto
Editor: Restu Fadilah

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU