Umur 50 Tahun Keatas Rentan Terkena Stroke

1,420
Dr La Ode Muhammad Fatahila,  Spesial Saraf RS Siloam Buton pada Media Gathering di Aula Siloam Buton, Selasa malam (28/8).

Baubau-LENTERASULTRA.com- Stroke merupakan keadaan darurat medis karena sel otak dapat mati hanya dalam hitungan menit. Tindakan penanganan secara cepat dapat meminimalkan tingkat kerusakan otak dan kemungkinan munculnya komplikasi.

Untuk penderita stroke sendiri, rata-rata diatas umur 50 tahun hingga 60 tahun. Untuk gejala stroke mulai dari senyum mencong,  gerakan tangan dan kaki lemah atau lumpuh,  suara pelo,  rasa baal seisi tubuh dan sekitar mulut, penglihatan ganda atau hilang penglihatan tiba-tiba pada sebelah mata,  keseimbangan tergantung dan kesadaran menurun atau tidak sadar,  muntah dan  sakit kepala.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Penyebab terjadinya stroke itu, kurangnya aktifitas, tidak perna olahraga, stres,  sering begadang, makan-makanan yang manis, sering makan tengah malam, gula yang tidak terkontrol, diabetes, dan sering mengkonsumsi daging sehingga kolesterol meningkat. Selain itu,  darah tinggi, sering marah-marah, menyebabkan terjadinya stroke, menyebabkan cacat hingga meninggal dunia.

“Meninggal hingga cacat lumpuh, apa bila tidak tertangani dengan cepat. Oleh sebab itu, dengan penanganan cepat menghidari kematian dan cacat,” ungkap Dr La Ode Muhammad Fatahila,  Spesial Saraf RS Siloam Buton pada Media Gathering di Aula Siloam Buton, Selasa malam (28/8).

Untuk menghindari stroke, mulailah melakukan pencegahan, mulai dari dengan sering mengontrol tensi tekanan darah, sebab tekanan darah diatas 150, itu sudah berpotensi stroke, apa lagi sudah berusia diatas 50 tahun. Rutin beraktivitas dengan berjalan kaki selama 30 menit setiap hari atau minimal 4 kali seminggu juga dapat terhindar dari stroke.

“Rajin kontrol di puskesmas terdekat, untuk mencek gula darah, kolesterol dan asam urat,  apa bila salah satunya tinggi, agar segera mengobatinya. Sebab,  asam urat, kolesterol dan darah tinggi itu, merupakan penyebab stroke,” tuturnyanya.(hengki)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU