Pemprov Sultra Permantap Persiapan HUT RI Ke-73
Kendari,Lenterasultra.com-Dalam rangka mensukseskan rangkaian acara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-73 Tahun 2018 Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus memantapkan persiapannya. Panitia Kegiatan Peningkatan Kecintaan Terhadap NKRI menggelar rapat pemantapan kesiapan acara yang dipimpin langsung oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra, Hj. Isma di Kantor Gubernur Sultra, Selasa (31/07/2018).
Untuk mengisi rangkaian HUT RI Ke-73, maka akan digelar sejumlah kegiatan. Mulai dari perlombaan dibidang olahraga, seni, ditambah dengan kegiatan sosial.
“Ada sejumlah hal terkait kegiatan olahraga dan kesenian yang akan kita laksanakan untuk memeriahkan HUT RI ke-73 tahun 2018 ini. Untuk olahraha kita akan terfokus di lingkup kantor Gubernur saja. Diantaranya, tarik tambang, bola gotong. Lalu kemudian ada juga lomba makan kerupuk dan memindahkan kelereng pakai sendok. Ini pesertanya khusus para Eselon II lingkup Pemprov Siltra,” ungkap Pj Seka Sultra, Hj. Isma saat ditemui usai rapat di ruang kerjanya, Selasa (31/7/2018).
Lanjut Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemprov Sultra itu, masih banyak lagi kegiatan lainnya, misalnya gerak jalan, ditambah dengan kegiatan seni seperti lulo kreasi dan paduan suara.
“Kami juga akan mengadakan bakati sosial juga ada berupa donor darah. Untuk kegiatan ini, setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemprov Sultra wajib mengutus lima orang pegawai atau stafnya untuk mendonorkan daranya,” beber Hj. Isma
Puncak dari pada peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 akan dilaksanakan upacara bendera pada 17 Agustus 2018. Untuk acara puncak, Pemorov Sultra pun sudah mempersiapkannya. (Pebry).