Pekerja Tambang Ditemukan Tewas Mengapung di Sungai Konawe

516
Tim SAR Kendari mengevakuasi jasad Aji Saka, warga Sampara yang dinyatakan hilang sejak Kamis 31 Mei lalu

Konawe, Lenterasultra.com-Sebelas hari setelah dinyatakan hilang, Aji Saka akhirnya ditemukan. Pria 29 tahun ini, didapat keluarganya di sungai Konawe. Saat ditemukan,pekerja tambang di salah satu perusahaan di Morosi ini sudah tidak bernyawa lagi.

“Korban (Ajisaka) ditemukan dalam posisi mengapung di sungai Konawe. Korban ditemukan sekitar pukul 13.47 wita oleh warga saat sedang mencari pasir,” kata Wahyudi, Humas Search and Reacue (SAR) Kendari melalui pesan whatsApp nya, Senin (11/6).

Begitu ditemukan, mayat warga Desa Abeli Sawah, Kecamatan Sampara ini  kemudian digiring ke rakit mesin penyedot pasir dan diikat sambil menunggu bantuan. Setelah itu, warga yang menemukam mayat Aji Saka kemudian menghubungi tim SAR Kendari untuk meminta bantuan dan proses evakuasi.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Wahyudi mengaku, setelah mendapat laporan, tim SAR Kendari akhirnya mengevakuasi korban sekitar pukul 15.27. Jasad pria 29 tahun ini kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sebelum mayat Aji Saka ditemukan Senin sore kemarin, Kamis (31/5) lalu tim SAR Kendari lebih dulu menerima laporan dari seseorang bernama Rama. Warga Sampara ini mengadu ke SAR bahwa salah seorang keluarganya bernama Aji Saka tenggelam di kali Konawe.

Saat itu sekitar pukul 02.00 Wita, Aji Saka terlihat melintasi sungai dengan cara berenang, karena  perahu pincara yang biasa digunakan menyebrang tidak ada. Langkah yang dilakukan Aji Saka ini membawa petaka baginya. Dia diduga terseret arus sungai hingga ditemukan dalam kondisi menjadi mayat.

Wahyudi mengatakan, sejak dilaporkan hilang, SAR Kendari telah melakukan upaya pencarian. Namun setelah tujuh hari dicari dan tidak didapat, pihak SAR menghentikan pencarian. Dan pihak SAR merasa bersukur dan berterimah kasih, karena setekah 11 hari dicari, korban akhirnya ditemukan. (yadhi)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU