Gerindra Sultra Tetap Milik Imran
LENTERASULTRA.com-Kabar tentang bergantian kepemimpinan di tubuh Partai Gerindra Sultra yang sempat mencuat akhir September lalu, ternyata hanya hoax. H Imran, sampai saat ini masih menjadi Ketua DPD Gerindra Sultra.
Ditemui usai menghadiri pelantikan Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain sebagai Walikota dan Wakil Walikota Kendari, Senin (9/10) siang, mantan Bupati Konawe Selatan itu memberi kepastian tersebut.
“Jangan mi tanya dulu soal Pilgub. Belum ada calon. Ini saja kamu lihat,” kata Imran kepada jurnalis lenterasultra.com, lalu membuka galeri foto di smarthphonenya.
Ternyata, di Ponselnya ada foto Surat Keputusan (SK) terbaru komposisi kepengurusan DPD Gerindra Sultra yang pernah ia ajukan ke DPP. Disitu jelas tertera, nama Imran sebagai Ketua Gerindra Sultra.
Agak lama Imran memberi kesempatan melihat Ponselnya. SK-nya ternyata bernomor 09-0248/kpts/DPP-GERINDRA/2017 Tanggal 22 september 2017 yang ditanda tangan langsung Ketua Umum Partai Gerindra,H.Prabowo Subianto dan Sekretaris Jendral Partai Gerindra,H.Ahmad Muzani.
“Hanya Sekretaris yang diganti. Sekarang Safarullah yang jadi Sekretaris,” kata Imran, setelah memasukan kembali Ponselnya. Safarullah diangkat menggantikan Jayadin Said, yang wafat beberapa waktu lalu.
“Jadi, sudah-sudah mi sebar-sebar kabar soal Gerindra. Ada mi SK-nya to,” kata politisi yang pernah 10 tahun memimpin Konawe Selatan ini. Ia menegaskan, semua kader Partai Gerindra saat ini solid dan tengah menyiapkan diri menyambut verifikasi Parpol.
20 September lalu, media-media di Sultra heboh dengan adanya kabar pencopotan Imran sebagai Ketua Gerindra Sultra. Kabarnya, ia digantikan Prof Masihu Kamaluddin, sekaligus sebagai calon gubernur yang akan diusung Gerindra.(abdi)