60 Pengurus BKPRMI Mubar Dilantik

218
Prosesi pelantikan pengurus DPD BKPRMI di Kantor Kanwil Kemenag Muna Barat. Foto : Sry Wahyuni

 

LAWORO, LENTERASULTRA.COM – Dewan Pengurus Daerah Badan Komunikasi Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Muna Barat (Mubar) baru saja resmi dilantik. Jumlahnya 60 orang dengan masa tugas empat tahun. Dimulai tahun 2022 sampai 2025.

Pengurus baru itu dilantik langsung oleh H. Zainal Musmin. Ketua Umum BKPRMI Sulawesi Tenggara. BKPRMI merupakan organisasi dakwah yang diisi kalangan pemuda remaja. Tujuannya memberdayakan potensi pemuda remaja agar memiliki wawasan Islam serta senantiasa memakmurkan masjid.

Ketua Umum BKPRMI, H. Zainal Mustamin mengatakan, pelantikan ini harus menjadi momentum kebangkitan BKPRMI di Muna Barat. Makanya, pengurus baru harus segera mengonsolidasikan remaja masjid di wilayah itu.

“Kami berharap pengurus baru bisa bekerja baik karena tugas ini berkaitan dengan amal ibadah,” ujarnya di kantor wilayah Kementerian Agama Kab. Muna Barat, Selasa, 15 Maret 2022.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Kepala Kanwil Mubar, H. Andan Saufi juga berharap, DPD BKPRMI bisa menjadi ujung tombak dan dapat besinergi dengan instansinya dalam rangka pembinaan pemuda remaja masjid dan mendukung program Kementrian Agama.

“Kami sudah lama agendakan pelantikan organisasi ini dan kami berharap mereka bisa bersinergi dan mendukung program kami. Salah satunya gerakan Muna Barat mengaji,” jelasnya.

Ketua DPD BKPRMI Mubar, La Muhibi mengatakan, pelantikan itu memerkuat legalitas organisasi. Sehingga dapat bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi dan sesuai dengan aturan yang ada. Ia juga mengatakan telah merencanakan beberapa program kerja. Seperti membentuk pengurus disetiap Kecamatan dan Desa, pembinaan pengajian, dan bidang kesehatan akan melakukan sunatan masal.

“Dalam waktu dekat ini kami telah merencanakan beberapa program keja dan program yang pertama kami akan laksanakan yaitu membentuk pengurus di setiap kecamatan dan desa. Dan kami merencanakan kegiatan bulan ramadan yang meriah dengan pelaksanaan beberapa kegiatan lomba,” katanya.

Reporter : Sry Wahyuni
Penulis : Sry Wahyuni
Editor : Ode

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU