Disuplai PT VDNI, Stok Oksigen RSUD Kendari Dijamin Cukup
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Meningkatnya angka kasus Covid-19 di Kota Kendari membuat RSU Kota Kendari sempat kekurangan oksigen. Terlebih saat suplai oksigen dari Jakarta dihentikan. Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengaku, di awal Juli, RSUD Kota Kendari sempat mengalami krisis oksigen. Setiap harinya, RSUD Kota Kendari membutuhkan pasokan oksigen sebanyak 150-200 tabung per hari. Jumlah ini meningkat dibanding sebelum pandemi Covid-19 yang setiap harinya hanya membutuhkan 40 tabung.
Untuk diketahui, Satgas Covid-19 Kota Kendari merilis, per 23 Juli 2021, masih ada 989 pasien Covid-19 yang terkonfirmasi positif dan menjalani perawatan. Sementara yang selesai menjalani isolasi dan dinyatakan sembuh sebanyak 5308.
Sulkarnain Kadir pun meningatkan kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada. Tetap menerapkan protokol kesehatan dengan 5M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas jika tidak ada urusan yang penting dan mendesak.
Reporter: Roro
Editor: Wulan