Vaksinasi Nakes di Kendari Melebihi Target
KENDARI, LENTERASULTRA.COM-
Program vaksinasi bagi tenaga kesehatan (nakes) di Kota Kendari melebihi target. Sejak vaksinasi nasional dimulai pertengahan Januari hingga akhir Mei ini, vaksinasi nakes melebihi 100 persen dari target yang ditentukan.
Kepala dinas Kesehatan Kota Kendari, drg Rahminingrum mengatakan, vaksinasi kepada tenaga kesehatan ditargetkan sebanyak 4.151 orang. Hingga akhir Mei ini, sudah mencapai 106,14 persen untuk dosis 2 dan 123, 80 persen untuk dosis satu.
“Sesuai update data vaksinasi Covid-19 yang kami terima hari ini, untuk nakes sudah melebihi target. Rencana awal yang menerima sebanyak 4.151 orang, namun ternyata sudah melebihi 5.000 orang,” kata Rahminingrum, Sabtu (29/5/2021).
Perempuan berhijab ini mengaku, data tersebut berdasarkan update data Sabtu akhir pekan kemarin. Rahminingrum merinci, untuk pemberian dosis tahap satu, jumlah nakes yang sudah mendapatkan suntikan vaksin sinovac sebanyak 5.139 atau 123,80 persen.
Sementara nakes yang sudah menerima vaksin lengkap atau dosis satu dan dua sebanyak 4.406 atau 106,14 persen. “Jumlah ini akan terus bertambah setiap harinya, karena hampir setiap hari, kami menyelenggarakan dan menerima siapapun yang ingin divaksinasi,” katanya.
Kadis Kesehatan Kota Kendari ini bilang, vaksinasi yang melebihi ekspektasi bagi tenaga kesehatan ini, disebabkan karena tim yang solid baik dari dinas kesehatan, rumah sakit, maupun puskesmas. Menurutnya, keberhasilan vaksinasi kepada nakes merupakan hasil bersama. Artinya, semua nakes menuruti arahan yang telah diberikan oleh pemerintah, termasuk arahan dari Walikota, Wakil Walikota dan Sekretaris kota, Kendari.
Penulis : Adhi