Pemkot Kendari Buat Prototipe ATM Beras dan Telur

397
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir. Foto: Ilma.

KENDARI, LENTASULTRA.COM – Sebagai upaya memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat kurang mampu, Pemerintah Kota Kendari bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK), membuat mesin ATM beras dan telur. Program ini akan segera diresmikan beberapa pekan ke depan.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, saat hadiri rapat bersama pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Kendari, Rabu (20/01/2021).

ATM tersebut akan ditempatkan di masjid masing-masing kelurahan apabila sudah digandakan. Tujuannya agar masjid tidak hanya difungsikan sebagai tempat ibadah, namun juga bisa berfungsi sosial.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“kita akan tempatkan di satu masjid dulu, nanti kita akan gandakan untuk ditempatkan di masjid-masjid lain,” jelasnya.

Pihaknya juga berharap, dengan adanya program ini bisa menjadikan masjid-masjid yang ada di Kota Kendari lebih diberdayakan dengan baik.

“Semoga dengan ini, bisa menyambungkan antara masjid yang satu dengan lainnya,” tutupnya. (B)

Reporter: Ilma

Editor: Wulan

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU