524 Paket Sembako dari Pemprov Sultra Mulai Didistribusikan ke Warga
KENDARI, LENTERASULTRA.COM -Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), melalui Kantor Kelurahan Andonuhu mulai membagikan ratusan sembako kepada warga kategori kurang mampu, Minggu (17/5/2020).
Lurah Andonuhu, Muhammad Asis mengatakan, sebanyak 524 paket sembako yang didalamnya berisi gula pasir, tepung terigu, minyak goreng, susu, dan laninnya mulai dibagikan hari ini.
“Bantuan baru sebagian kita salurkan. Ada yang diantarkan ke rumah masing-masing dan ada yang datang ke kelurahan mengambil bantuan,” ungkapnya.
Bantuan tersebut tiba di Kantor Kelurahan Andonuhu pekan lalu menggunakan dua truck dan segera disalurkan kepada 524 Kepala Keluarga yang terdampak Covid-19.
Ia menyebutkan, penerima sembako adalah warga yang sudah terdaftar di tingkat provinsi.
“Jadi, orang-orang yang mendapatkan bantuan sebelum mengambil bantuan harus memperlihatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP),” katanya.
Dipastikannya penerima bantuan dari Pemprov tidak lagi menerima bantuan sembako dari Pemkot Kendari ataupun Program BLT. Jika hal itu terjadi di lapangan, maka akan dilakukan sistem ganti.
Sementara itu, warga Andonuhu salah satu penerima bantuan, Mamdu Hidayah, mengucapkan terima kasih kepada Pemprov yang peduli terhadap warga.
“Alhamdulillah dapat bantuan paket kebutuhan pokok dari Pemprov. Kebetulan sejak pandemi Covid-19 penghasilan saya sebagai pedagang somai tidak selancar seperti biasanya. Akibatnya, kebutuhan hidup sehari-hari jadi ikut terkendala karena pekerjaan suami juga ikut terhenti,” ujarnya. (B)
Reporter: Nanan
Editor: Fiyy