Dikalahkan Siska di Pilwawali Kota Kendari, AJP: Kalah Menang Hal Biasa
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Adi Jaya Putra (AJP) harus menerima kekalahannya pasca hasil perhitungan keluar dengan perolehan suara untuk Siska 19 suara dan AJP 16 suara.
Meskipun kalah, AJP menilai jika ini bukanlah akhir dari segalanya. Ia pun tetap menerima hasil yang telah diperolehnya hari itu.
“Kalau menang kalah dalam politik itu hal biasalah, kekalahan hari saya terima,” katanya saat ditemui di lobi Gedung DPRD Kota Kendari, Kamis (5/3/2020).
Seperti diketahui, Adi Jaya Putra pernah maju menjadi Calon Wakil Bupati Konawe berpasangan dengan Irawan Laliasa. Keduanya diusung Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Bulan Bintang (PBB) Pada Pilkada Konawe 2018.
Selanjutnya, maju menjadi calon anggota legislatif Daerah Pemilihan (Dapil 6) periode 2019-2024 namun tak mampu mengantarkannya di kursi wakil rakyat. (B)
Reporter: Nana
Editor: Fiyy