NasDem Pilih Merapat ke Siska, PDIP Beri Kejutan Saat Injury Time
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Partai Nasional Demokrat (NasDem) menyatakan dukungannya ke Siska Karina Imran dalam pertarungan Pemilihan Wali Kota (Pilwawali) Kendari yang dijadwalkan pada 5 Maret 2020. Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Fraksi NasDeM DPRD Kota Kendari, Fadly Bafadal saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (13/2/2020).
Kata dia, instruksi tersebut sesuai dengan arahan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk mendukung Siska.
“Karena itu arahan langsung dari pimpinan, maka teman-teman di DPRD telah sepakat mendukung Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN),” ujarnya.
Menurutnya peluang istri mantan Wali Kota Kendari non aktif, Adriatma Dwi Putra ini ada. Acuannya bukan tanpa dasar dengan melihat komposisi partai yang mendukungnya yaitu PAN 5 kursi, NasDem 4 kursi dan Gerindra 4 kursi dengan total 13 kursi.
“Masih ada tiga fraksi. Semua tergantung Ibu Siska bagaimana komunikasinya sama teman-teman dari Fraksi Golkar, Fraksi DKI, dan Fraksi PDIP,” tandasnya.
Politisi NasDem ini memprediksi peluang Siska menang cukup besar dalam perebutan kursi kosong dua di Pemerintah Kota Kendari. Cuman beda tipis suara dengan Adi Jaya Putra (AJP).
Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Andi Sulolipu mengaku belum menyatakan sikap siapa yang akan didukung oleh partai berlambang banteng moncong putih ini.
“Kita belum bisa menyatakan dukungan, kita menunggu arahan dari Dewan Pimpinan Cabang,” terangnya.
Lanjutnya, sampai saat ini partai besutan Megawati Soekarno Putri ini belum menjalin komunikasi dengan semua kandidat wawali, baik Siska maupun AJP.
“Kita tidak ada komunikasi, biarkanlah dulu calon wawali berkomunikasi dengan partai mereka,” tandasnya
PDIP akan memberikan keputusan, siapa yang akan didukung ketika memasuki Injury time.
“Pada injury time, disitu ada jawaban PDIP juga,” tutupnya. (B)
Reporter: Nanan
Editor: Fiyy