Jelang Pilkada Serentak 2020, Tiga KPU Kabupaten Launching Tahapan

1,002

 

Doc. KPU Sultra

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Jelang pilkada serentak yang akan dihelat pada 2020 mendatang, tiga KPU kabupaten mulai melakukan launching tahapan. Demikian diungkapkan Kasubag Teknis dan Hupmas, Samsu Agusdar S melalui rilis KPU Sultra, Jumat (20/12/2019).

“Dalam rangka pelaksanaan tahapan pemilihan serentak tahun 2020 dalam wilayah Sulawesi Tenggara, tiga Kabupaten penyelenggara pemilihan serentak yaitu Konawe Selatan, Kolaka Timur dan Konawe Utara akan menggelar launching tahapan,” terangnya.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Adapun launching tahapan yang dilakukan di tiga wilayah tersebut bakal digelar dalam waktu dua hari yakni KPU Konsel akan digelar hari ini sementara KPU Koltim dan Konut dilakukan esok hari yakni Sabtu.

Ditambahkannya jika launching tahapan tersebut akan dihadiri oleh anggota KPU RI, Korwil Sultra,Ilham Saputra.

Untuk diketahui, 2020 mendatang sebanyak tujuh kabupaten di Sultra akan menggelar pilkada serentak. Ketujuh wilayah tersebut meliputi Kabupaten Konawe Selatan, Konawe Utara, Kolaka Timur, Konawe Kepulauan, Muna, Buton Utara dan Kabupaten Wakatobi.

Penulis: Fiyy

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU