Tidak Terima dengan Hasil Kinerja di Daerahnya, Bupati Buteng Turun Lapangan

1,271

LABUNGKARI- Sepekan lebih menghadiri beberapa kegiatan Bersambung di luar daerah, membuat Bupati Buton Tengah (Buteng) H Samahuddin tak tenang terhadap perkembangan yang terjadi di daerah yang di pimpinnya. Laporan dari stafnya via telepon dianggapnya belum memuaskan dirinya sebagai orang yang notabennya lebih banyak di lapangan ini, Sebelum membuktikannya dengan turun langsung di lapangan

Tanpa menginformasikan kepada pihak dinas-dinas terkait seperti biasa yang selalu mendampinginya bila meninjau kegiatan fisik di lapangan, orang nomor satu di Kabupaten Buteng itu langsung melakukan “sidak” sejumlah proyek yang sedang dikerjakan.

Diantaranya, pekerjaan jembatan layang di kelurahan Watolo,pembangunan rumah adat di desa Napa, pembangunan pagar serentak yang ada di desa Watorumbe, dan pengaspalan jalan Lombe-Tolandona dengan hotmix yang suda sampai di desa Rahia.Para pekerja pun di buat keget dengan kehadiran bupati yang tiba-tiba itu, karena biasanya ada pemberitahuan dulu sebelumnya.

Saya harus lakukan sidak seperti ini untuk mengetahui hasil pekerjaan mereka yang sebenarnya dan membuktikan laporan yang saya terima, apakah sudah sesuai dengan kondisi di lapangan atau tidak.”ujar Samahuddin usai melakukan peninjauan di empat titik proyek tersebut.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Dari hasil pantauan orang nomor satu di Kabupaten Buteng itu baik pekerjaan pengaspalan jalan maupun pekerjaan-pekerjaan yang lain itu suda mencapai 80 persen.namun ia berharap sisa 20 persennya itu cepat di genjot penyelesaiannya.

“kita targetkan mereka sudah harus selesai di akhir tahun (Desember) nanti. Utamanya jalan Lombe-Tolandona.cetusnya

Bupati pertama pilihan rakyat Buteng itu juga mengaku bersyukur kendala-kendala yang dihadapi di lapangan selama dirinya tidak ada di tempat dapat diselesaikan dinas terkait dengan pendekatan persuasif.

“Seperti pekerjaan jalan poros Lombeh-Tolandona, suda tidak ada lagi kendala karena sudah di terima semua pihak.”pungkasnya
(Advetorial)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU