Pj Wali Kota Baubau Imbau Masyarakat Tak Golput

389
Pj Wali Kota Baubau, Hado Hasina.

LENTERASULTRA.com – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak akan dilaksanakan besok, 27 Juni. Pj Wali Kota Baubau, Hado Hasina mengharapkan Pilkada di Kota Baubau terwujud damai dan kondusif. Ia meminta masyarakat menyalurkan hak politiknya sesuai hati nurani dan tidak golput.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sultra itu mengharapkan, masyarakat Kota Baubau bersama-sama datang ke TPS, untuk menyalurkan hak pilih.

PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

“Golput bukanlah pilihan yang tepat, karena suara kita sangat menentukan kepemimpinan kota Baubau lima tahun kedepan,” jelasnya.

Pada lima tahun sebelumnya, kata Hado, partisipasi pemilih di Kota Baubau sebanyak 59 persen. Diharapkan, agar tahun ini bisa meningkatkan dan masyarakat bisa menyadari satu suara itu bisa menentukan pemimpin yang sejati itu dari masyarakat yang sadar, pada pesta demokrasi yang tinggal satu hari lagi.

“Kita harapkan itu, setelah salah satu calon yang terpilih sudah tidak ada lagi yang menggugat dan jangan ada lagi yang menggunakan peran-peran yang tidak baik, ” tutupnya. (hengki)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU