LAWORO, LENTERASULTRA.COM – Usai mendapat persetuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Pemerintah Kabupaten Muna Barat segera menjadwalkan pelaksanaan lelang jabatan.
Menurut Pj Bupati Muna Barat, Bahri jadwal lelang akan segera dilakukan jelang ramadhan hingga sebelum perayaan idul Fitri tahun 2023 mendatang.
“Untuk pelantikan eselon II kita sudah usul ke Kemendagri untuk izin pelantikan karena dari KASN sudah selesai,” kata Bahri Senin, 13 Maret 2023.
Bahri menyampaikan penataan birokrasi lingkup pemerintahan Kab. Muna Barat akan dimulai dari jabatan tinggi pratama dengan mengisi sembilan jabatan kosong.
“Di eselon II ada sembilan jabatan kosong yang saat ini diisi pelaksana tugas. Untuk itu kita akan mengisi jabatan tersebut,” ujarnya.
Bahri menambahkan penyegaran di wilayah tugasnya itu akan kembali dilaksanakan dengan penetapan pada tingkatan esolan III dan seterusnya.
“Jadi setelah dilantik secara otomatis kan kosong jabatan yang dia tinggalkan jadi akan naik lagi jabatan dibawahnya untuk mengisi itu. Dan saat ini kita lagi susun itu dengan Dinas kepegawaian,” tutupnya.
Reporter : Sry Wahyuni
Editor: Ode