Porseni dan Kirab Budaya Ramaikan HUT Bombana

Pj Bupati Bombana Burhanuddin (dua dari kiri) melihat produk salah satu desa yang di pamerkan saat HUT Bombana ke-19. Foto-foto : Adhi

BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bombana ke-19 diperingati Minggu, 18 Desember 2022. Memperingati hari jadinya itu, pemerintah setempat tidak hanya menghadirkan artis-artis ibu kota, tetapi dirangkaikan dengan berbagai kegiatan hiburan bagi masyarakat di Wonua Bombana yang akan digelar hingga penutupan tahun 2022 nanti.
Ketua Panitia HUT Bombana ke-19, Ridwan mengatakan, perayaan hari jadi Kabupaten Bombana digelar dengan beragam kegiatan. Mulai dari pekan olahraga dan seni (Porseni), pasar malam, gerak jalan santai, sepeda santai, karnaval dan vestival budaya hingga pameran produk dari setiap desa hingga organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemda Bombana dan instansi vertikal lainnya.

Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bombana ini bilang, berbagai kegiatan dalam rangka HUT Bombana ke-19 itu sudah dilaksanakan sejak Kamis, 15 Desember 2022 lalu. Salah satunya adalah lomba olahraga seperti sepak bola mini yang digelar di lapangan sepak bola AA Rifai, pertandingan bola voli yang dilaksanakan di samping kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bombana, bulu tangkis, bola dangdut, tenis meja dan atletik. “Peserta lomba olahraga dan seni ini semuanya dari kecamatan yang ada di Bombana,” katanya.

Ketua DPRD Bombana Arsyad (dua dari kiri) melihat salah satu produk makanan yang disajikan salah satu desa dalam pameran pembangunan dalam rangka HUT Bombana ke-19.

Begitu juga dengan jalan santai, sepeda santai kegiatannya juga sudah dilaksanakan sebelum hari “H” HUT Bombana, 18 Desember. Sementara rangkaian kegiatan yang digelar bersamaan dengan puncak perayaan hari jadi Bombana diantaranya adalah karnaval dan vestival budaya, pameran satu produk satu desa hingga perlombaan penyajian pangan tradisional antar kecamatan dan OPD.

Kerukunan Keluarga Wuna Bombana berfoto bersama sebelum mengikuti kirab dan festival budaya dalam rangka HUT Bombana ke-19.

 

Sedangkan beberapa kegiatan lain yang masih berlangsung lanjut mantan Inspektur Inspektorat ini adalah pameran pembangunan antar OPD hingga pasar malam yang kegiatannya akan berlangsung hingga malam penutupan tahun, yakni 31 Desember 2021. Ridwan bilang selama perayaan HUT Bombana ke-19, masyarakat Bombana juga dihibur artis-artis ibukota mulai dari Sitti Badria, Via valen dan beberapa artis jebolan kontes dangdut Indonesia. (ADV)

HUT Bombanakirab dan festival budayaPorseni