KENDARI, LENTERASULTRA.COM- Penjabat (Pj) Bupati Bombana Burhanuddin dijadwalkan berkunjung di pemerintahannya usai dilantik Rabu, 24 Agustus 2022. Sehari menjelang kedatangan Kepala Dinas Sumber Daya Alam dan Bina Marga Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di Wonua Bombana, banyak mobil dinas bergerak menuju Kota Kendari.
Sejak pagi hingga sore, terlihat belasan kendaraan dinas (Randis) meninggalkan Rumbia, ibu kota Bombana. Mobil dinas yang bergerak menuju ibu kota provinsi itu didominasi mobil warna hitam. Jenisnya ada dua. Ada jenis daihatsu terios dan paling banyak jenis mitsubishi xpander. Satu-satunya mobil dengan penampilan berbeda yang bergerak menuju Kendari adalah Randis berwarna biru.
Mobil berwarna biru ini terlihat lebih besar dari mobil dinas lainnya. Mobil ini menyerupai bus tetapi ukuran mini. Jenis mobil ini toyota Hiace. Mobil jenis Van ini juga menggunakan plat merah. Nomor polisinya DT 7003 K. Selain itu, banyak tulisan di mobil biru ini. Salah satunya tertulis kalimat “kendaraan jemput antar peserta KB”. Mobil ini sepertinya merupakan kendaraan operasional di Dinas Keluarga Berencana Bombana.
Sementara mobil dinas warna hitam pabrikan Daihatsu jenis Terios dan Mistsubisji jenis Xpander, semuanya berplat merah. Di Pemda Bombana, di era Bupati Tafdil, dua jenis kendaraan dinas warna hitam ini merupakan mobil operasional Aparatur Sipil Negara (ASN). Yang menggunakan kendaraan ini hanya mereka yang menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) yakni kepala dinas, kepala badan, staf ahli. Termasuk direktur RSUD.
Saat bergerak menuju Kendari, mobil-mobil dinas ini terlihat tanpa penumpang. Di dalam mobil hanya terlihat sopir saja. Sementara pemiliknya, yakni Kepala Dinas (Kadis), Badan atau staf ahli tidak terlihat baik di tempat duduk depan, samping sopir, maupun di kursi tengah atau dibelakang sopir. “Mau ke Kendari pak. Ada yang mau dijemput,” kata salah satu sopir.
Sekitar pukul 17.15 WITA, mobil-mobil dinas ini terlihat terparkir di halaman kantor penghubung Pemda Bombana, jalan Made Sabara, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari. Hingga sore, sudah ada lima mobil yang terparkir di kantor penghubung.
Kelima mobil dinas itu masing-masing DT 1142 K, mobil Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Syahrun, DT 1120 K, mobi dinas Kadis Perhubungan, Ramsi, DT 1099 K, mobil operasional Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, dr Sunandar, DT 1104 K, mobil dinas Kadis Perpustakaan, Alfian dan DT 7003 K mobil operasional Dinas KB Bombana. “Saya yang bawa mobil Kepala badan (Kepala Kesbangpol). Sopirnya lagi kedukaan. Belum lama saya tiba disini (kantor penghubung Bombana),” kata Dwi Asmoro, salah satu pegawai di Dinas Kesbang Bombana, saat ditemui di kantor penghubung Pemda Bombana, Minggu, 29 Agustus 2022, sekitar pukul 17.00 WITA.
Penulis dan editor : Adhi